Babinsa Bersama Masyarakat Desa Naunu Ciptakan Hubungan Yang Harmonis


Kupang, MEXIN TV ONLINE - Guna Menjaga hubungan dan Menjalin silaturahmi, Babinsa Koramil 1604-02/Camplong Serda Yohanes Pereira melakukan karya bakti bersama masyarakat dengan membantu dalam pembuatan Kantor Desa Naunu Kecamatan Fatuleu Kabupaten Kupang, Selasa (10-11-2020). 

Kegiatan itu spontan pada saat Serda Yohanes Pereira yang bertugas menjadi Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Naunu melaksanakan anjangsana sambil melakukan pemantauan di desa binaan dan melihat sedang ada pengerjaan membuat pagar kantor Desa sehingga Babinsa langsung turun ikut membantu. 

Babinsa Serda Yohanes Pereira mengatakan dirinya setiap hari melakukan pemantauan di desa binaannya agar mengetahui segala bentuk aktifitas warga masyarakat di Desa Naunu. 

kebersamaan TNI dengan rakyat di Desa Naunu ini terjalin baik sehingga apabila ada sesuatu yang dapat mengganggu ketentraman desa, warga bisa dengan cepat memberikan informasi kepada Babinsa dan perangkat lainya,” ujar Babinsa. 

Menurutnya, sebagai Babinsa harus selalu hadir untuk membantu tugas pemerintah daerah dalam meningkatkan perbaikan dan penyempurnaan fasilitas umum dan fasilitas sosial guna memenuhi kebutuhan masyarakat sekaligus meningkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat. 

Tujuan jangka panjang dari pelaksanaan gotong royong ini lebih kepada upaya ikut melestarikan budaya bangsa. Jangan sampai karena terkikis kemajuan zaman, anak cucu kita nanti hanya tinggal membaca sejarah saja tentang indahnya gotong royong,” tuturnya. 

“Gotong royong merupakan kegiatan sosial yang sangat baik dilakukan dalam kehidupan bermasyakarat untuk meningkatkan rasa kebersamaan yang harus senantiasa dilestarikan oleh segenap komponen bangsa,” ungkap Serda Yohanes. 

Selain itu, tujuan mulia dari kegiatan ini adalah terciptanya kebersamaan serta kepedulian, baik antar sesama warga maupun dengan aparat pemerintahan yang ada. 

Sambil membantu membuat pagar Kantor Desa Naunu, Serda Yohanes sambil melakukan senda gurau dan komunikasi dengan warga yang intinya adalah agar dalam melaksanakan kerja bakti tersebut tidak jenuh dan lelah, yang akhirnya dengan sendirinya akan tercipta hubungan yang harmonis diantara kedua belah pihak. (Pendim1604/Kupang).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama

Featured Video